kali ini saya akan membahas macam-macam target yang ada di sebuah link. Mungkin ada yang bertanya, "target itu apa, sih?" Sebenarnya saya juga masih kurang jelas dalam definisi target itu, tapi kurang lebih target itu menentukan di mana sebuah link akan dibuka.
Untuk memperjelas definisi target, coba klik 2 link di bawah ini:
Link 1 dan Link 2
Link 1 membuka link tersebut di window kamu bekerja, sedangkan Link 2 membuka link tersebut di window yang baru.Cara membuat target adalah dengan menambahkan atribut target di dalam tag kamu. Contohnya:
<a href='suatulink' target='jenistarget'>Suatu teks</a>Kalau kamu menggunakan blogger, tambahkan atribut tersebut dari menu "Edit HTML" saat kamu menulis post kamu.
Jenis-jenis target ada beberapa macam, yaitu:
- _blank
Selalu membuka link di tab yang baru. Ini berguna agar pembaca yang mengklik link tidak meninggalkan site kamu. Contoh: Target Blank - _self
Membuka link di tab kamu saat itu. Contoh: Target Self - _parent
Membuka link di parent window. Ini bisa diterapkan jika link tersebut berada dalam suatu frame. Jika tidak, hasilnya akan sama saja dengan _self. - _top
Sebenarnya saya kurang tau perbedaan ini dengan _parent, jadi kalau ada yang tahu perbedaannya, bisa komen di bawah. :D - nama_frame
Yang ini untuk membuka link di window yang tertentu. Kalau kamu pengguna Blogger, kamu pasti lebih familiar dengan jenis ini, jika kamu sudah mengedit sesuatu, ada link "View Blog" atau "View Blog in a new window". Link tersebut menggunakan nama frame sebagai targetnya.
Wassalamualaikum Wr. Wb